the wonderful journey





                Kali ini Neechan tak seperti biasanya, sekarang ini sibuk dengan hal yang baru, apakah kalian mengerti tentang sesuatu yang baru selain ngeblog? Aku rasa pasti pada tahu apa yang terjadi di beranda kemarin malam.
                Yah project ini namanya the wonderful journey, rencana akan diposting diblog setiap 2 minggu sekali. Cerita ini mengisahkan 11 orang dari berbagai penjuru dunia datang menyelamatkan dunia. Dan salah satu nya bertemu dengan sang mantan yang membuatnya sangat terpukul akan kejadian pasca putusnya doi dengan sang mantan. 

*kasihan banget*

                Ditambah lagi seseorang yang di impikan dia selama ini datang untuk berekspedisi bersama di tempat yang akan dia tuju. Selain ekspedisi mereka akan berbagi pengalaman dengan penduduk di sekitar lokasi yang akan dikunjungi. Tidak hanya itu, mereka mengalami perdebatan yang serusehinga hampir saja mengakibatkan permusuhan yang begitu mendalam bagi sang pemain utama. Mungkin sebagian dari pembaca ada yang tahu siapakah pemain cast utama nya?

                daripada bertele-tele nih mungkin pemain utamannya adalah neechan sendiri ( kenapa ga gue elu ato dan sebagainya?) karena Neechan disini berperan sebagai pelaku utama , anggap aja yang lagi nulis disini adalah pihak ketiga serba tahu. Okelah pelaku sampingan ada yang dari jepang : dia adalah ripopo, takamina, sayaka, dan mariko . mereka yang ingin datang ke indonesia dengan tujuan berlibur. Sedangkan pelaku yang lain adalah orang yang dekat dengan neechan.
                Mereka ber  15 menceritakan kehidupan mereka dan menyatu di dalam perjalanan menuju lokasi di Indonesia. Namun di saat mereka kehilangan arah dan komunikasi mereka harus berjuang untuk kembali ke suatu kota tanpa kendaraan apapun. Petualangan yang sungguh menakjubkan.
                Cerita awal adalah neechan tak sengaja mengirimkan fanletter untuk ripopo di jepang, karena terlalu cinta dengan ripopo, Neechan berharap ripopo mengunjungi Indonesia yang penuh dengan kekayaan alam nya. Setelah fanletter itu sampe dan orang pertama yang membaca surat itu adalah sayaka, sang captain dari idol group tersebut. Hingga pada akhirnya ripopo memberitahukan via jejaring sosialnya bahwa ia akan mengunjungi Indonesia. Begitu juga dengan takamina, dia akan berlibur juga dengan ripopo dan sayaka.
                Namun sebaliknya mantan neechan juga tergabung didalam ekspedisi the wonderful journey. Ada sebuah suka namun ada juga sebuah pertengkaran karena saling cemburu memperebutkan cinta diantara mereka. Sedangkan ada guru neechan ketika sekolah juga ikut di dalam ekspedisi, beliau lah yang mengatur semua perjalanan ekspedisi hingga acara ekspedisi ini usai.
                Ditengah perjalanan, mereka mengalami hujan cukup deras sehingga harus berteduh di salah satu seorang warga yang selamat dari angina badai tersebut. Dengan di suguhi teh hangat dan makanan kecil, ada seorang anak kecil yang teringat dengan sosok kakaknya yang telah tiada dua tahun silam yang mirip dengan neechan. Sehingga beberapa kali harus menghibur anak kecil yang sedang menangis karena teringat dengan kasih sayang kakaknya yang begitu tulus.
                Anak kecil yang berada dirumah mengalami penyakit yang sama sekali tak diketahui oleh dokter spesialis pun. Sang dokter menyarankan agar penyakitnya di sembuhkan di luar negeri. Apalah daya keluarga tersebut dari keluarga yang pas-pasan dan serba tidak bercukupan. Tiap hari, anak kecil tersebut berjualan bunga di sekitar wisata dengan cukup murah. Namun hasil yang di perolehnya cukup sedikit sehingga tidak mencukupi makanan sehari hari.
                Tak pantang menyerah, Si Neechan berjanji akan menghibur anak ini hingga akhirnya anak ini tak mengingat sosok kakaknya lagi dan semoga penyakit anak kecil tersebut segera teratasi, semua para relawan segera membantu meringankan penyakit sang anak itu hingga akan di bawa operasi. 
                Tak sadar diantara rombongan merekayang setiap hari tengkar masalah kecemburuan yang nggak pernah ada abisnya, pertengakaran 2 cowok ini mengakibatkan neechan hamper terjatuh akibat perkelahian mereka dan neechan pun marah atas tindakan mereka yang terkesan egois. Neechan hanya bisa menangis , tak lama keluar bersama ripopo dan sayaka membantu meringankan pernderitaan sang anak kecil tersebut. Tak heran mereka sangat antusias membantu meringankan penderitaan sang anak kecil yang lagi sakit itu.
                Setiap hari ke pengungsian hanya untuk menghibur dan memberikan motivasi bagi para penduduk disana, meski yang dihasilkan tak sebanding dengan pengorbanan para relawan yang begitu besar, terkadang pagi hari mereka ( relawan ) harus berdagang bunga kepada wisatawan yang berada di kawasan itu. Dan diberikan kepada sang orang tua yang pernah mereka singgahi itu.
                Malam hari tepat di ulang tahun Neechan, banyak kejutan yang telah direncanakan oleh ke-14 orang tadi untuk merayakan ulang tahun nya yang ke 21. Mulai dari cuekan, dimarahin hingga harus menggalau di luar rumah bersama sella, anak kecil yang sedang sakit dan ingin ada di samping neechan. Anak kecil yang suka meringankan rasa galau bagi neechan. Kejutan pun tiba , di luar rumah, Neechan dibawa ke suatu temapat yang tak asing bangi Neechan, yaitu ke puncak penanjakan. Melihat indahnya malam bersama Sang guru yang berada dalam 1 ekspedisipun merasa bangga punya tim yang solid dan selalu semangat.
                Tepat diakhir puncaknya para relawan berkumpul untuk pendakian bersama dan mencapai puncak disitulah puncak kebersamaan bersama pendaki lainnya penuju puncak, penanjakan. Di gunung penanjakan adalah proses dari segalanya.
Cuplikan akhir perjalanan mereka kembali ke jepang sangat membuat neechan berharap untuk mereka kembali mengunjungi Indonesia.
“kotani-san hountouni gomennasai, I hope you read my blog. From me, a sovenirs  and some cloth for other members”

                Kedatang tamu dari jepang sangat berarti bagi Neechan yang hanya tinggal di Indonesia dan ingin menjelajahi negeri sakura, serta mengunjungi gedung-gedung yang yang mewah disana. Karena merekalah, perjalanan ini sangat bermakna.
                Itulah project yang akan kami kerjakan hingga desember 2014. Doakan semoga berhasil. Yoroshiku desu!

0 comments:

Post a Comment

 

Blogger news

Photobucket
Bloggers' Shout Out!

Blogroll

About